Makanan

Kuliner Thiwul Di Yogyakarta

Kuliner Thiwul Di Yogyakarta

Kuliner Thiwul Di Yogyakarta

Thiwul merupakan merupakan makanan khas jawa yang dibuat dari ketela pohon atau singkong. Di beberapa tempat di Jawa, thiwul bisa dijadikan makanan pokok pengganti nasi, dan menjadi makanan yang cukup mengenyangkan untuk dikonsumsi. Salah satu daerah yang biasa mengkonsumsi thiwul adalah di Yogyakarta tepatnya di daerah Gunungkidul. Thiwul ini menjadi makanan pokok di daerah ini saat era penjajahan Jepang, karena waktu itu memang cukup sulit didapatkan. Mengkonsumsi thiwul membuat perut akan lebih cepat kenyang, dan kenyangnya bisa lebih tahan lama. Saat ini, kuliner thiwul di Yogyakarta menjadi salah satu jajanan pasar yang cukup familiar di Yogyakarta. Salah satu yang terkenal khas adalah thiwul yang dibuat oleh Tumirah, dan dikenal dengan sebutan thiwul Yu Tum.

sponsor: toko online murah.

Yu Tumirah atau Yu Tum telah berjualan thiwul dengan berkeliling sejak tahun 1985. Saat ini beliau memiliki 3 gerai penjualan thiwul yang dibantu ditangani pula oleh menantunya. Dapur utama pembuatan thiwul berada di jalan Pramuka nomor 36, terletak di sebelah Balai Desa Wonosari. Keistimewaan thiwul Yu Tum terletak pada hasil tumbukan tepung singkonynya yang halus. Tepung singkong ini disebut dengan istilah gaplek. Karena tektur tepungnya yang lembut, menghasilkan thiwul matang yang lembut, mirip seperti tektur roti. Sebagai pemanis, thiwul dicampurkan dengan gula jawa sebagai pemanis saat ditanak. Mengkonsumsi thiwul akan menjadi lebih lengkap dengan parutan kelapa, yang membuatnya menjadi lebih gurih. Menu olahan singkong lainnya yang ada di tempat jualan Yu Tum ini juga ada thiwul dengan sambal bawang dan sayur lombok ijo, lengkap dengan lauk gathot dan belalang goreng.

Cara pembuatan thiwul secara umum dilakukan dengan menggunakan singkong yaitu dengan mengeringkan umbi tersebut dengan proses penjemuran. Setelah kering, singkong ini disebut dengan istilah gaplek. Tahap berikutnya, gaplek ditumbuk hingga hancur dan menjadi halus berbentuk serbuk. Proses akhir, tepung gaplek ini dikukus hingga matang. Proses pengukusan thiwul Yu Tum menggunakan pawon dengan bahan bakar kayu. Pawon adalah tungku tradisonal yang biasa digunakan untuk memasak. Untuk tempat mengukusnya, digunakan kuali dari logam dan kukusan kerucut berbahan bambu. Dengan penggunaan alat-alat tersebut, cita rasa khas thiwul Yu Tum memiliki kekhasan tersendiri dari aromanya, yang tentunya menggugah selera bagi ingin menikmatinya.

Thiwul yang dijual Yu Tum bisa langsung dinikmati di tempat, dan bisa juga dibawa pulang untuk dibawa sebagai oleh-oleh. Jika ingin membawa pulang makanan thiwul, penjualnya akn membungkusnya dengan besek bambu. Kesan tradisional dan alami inilah yang menjadi ciri khas jualan Yu Tum dalam memasarkan olahan singkongnya. Selain membuat thiwul, Yu Tum juga membuat aneka makanan olahan ketela pohon lainnya, antara lain gathot, keripik, serta gethuk goreng. Para pembeli di gerai Yu Tum juga bisa membuat thiwul sendiri di rumah, tentu saja dengan membeli bahan thiwul instan untuk dikukus di rumah.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Facebook

Sponsor

Social Media

To Top